Rabu, 04 September 2013

Jalan jalan di Parapat Dan Simalem Resort

Jalan Jalan di Parapat dan Simalem Resort , Perpaduan Keindahan Danau toba , kesejukan simalem dan Budaya batak

Horas-horas,saudara-saudara ,kesempatan kali ini saya ,fadlan dan fadli akan membahas akan kekentalan budaya batak yang begitu fenomenal sejagad raya yaitu keindahan danau toba yang memukau terletak di kota Prapat  serta tempat-tempat yang menarik yang patut untuk dijadikan destination,bagi saya tanah batak ini meiliki potensi yang dijadikan wisata yang tak kalah dengan pulau lainnya,yuk kita langsung menuju tkp
 

DAY 1 

Libur yeyeyeyeyey,Akhirnya liburan juga ya,suatu hal yang sangat disukai apalagi ditemani dengan keluarga tercinya yang merupakan momen yang cukup berharga dan tak bias dibeli hehehehh,.Mobil kami pun bergegas menuju kota Prapat yang terkanal akan keindahan danau toba serta budaya yang kental,waw jadi penasaran nie,hhehehhe .Sepanjang perjalan menuju kota Prapat,Dvd mobil kami melantunkan lagu daerah yang pastinya khas batak yang menjadikan suasana menjadi lebih menyatu dengan budaya batak sepenuhnya.Akhirnya disiang hari kota Prapat,mobil kami pun terparkir disuatu hotel yang cukup sterategis dengan dihiasi taman cukup indah letaknya persis dibelakang hotel ditambah indahnya danau toba yang sangat terkenal.Akhirnya kami pun check in di Hotel Inna Parapat. untuk beristirahat sejenak. Fasilitasnya juga cukup oke. Kamarnya punya teras yang langsung menghadap danau , memiliki privat danau , khusus tamu hotel loh , Ada taman taman yang di desain indah dengan pondok pondok kecil, Ada restoran yang menyajikan makanan yang nikmat dan fasilitas dermaga ke tomok.  Pokonya rekomendasi banget nginap disini .  Kami sangat beruntung saat itu. Karena semua kamar udah pada full , dan tinggal tersisa 1 lagi deluxe class. Yah dengan semangat kami mengiyakan. Satu menit kemudian datang seorang ibu yang berniat untuk check in jugak, but harus menelan kekecewaan karena gak kebagian kamar . Hmm kalau terlambat semenit saja pasti kita gak dapat kamar itu juga. Yaiyalah secara pada saat itu libur nasional. Semua pada pergi holiday   Tak terasa sore pun tiba,angin danau toba yang sejuk membelai lembut,seakan memaksa kami untuk menuju taman hotel menikamati sore hari di danau toba.Banyak hal yang dapat kita lakukan di hotel ini seperti sekedar bermain pasir ,berenang menikmati dinginya air danau toba,berduduk serta bersantai ria di pondok yang berjejer serta yang sangat menarik yaitu bermain water sport yang lazim dijumpai di tempat wisata lainnya.Saya hanya memilih berenang serta menikmati hangatnya sinar matahari seakan membuat saya betah untuk berlama-lama ,tak terasa hari pun semakin gelap,saya pun bergegas kekamar untuk melaksanakan shalat magrib selazimnya umat muslim lainnya.Setelah beristirahat sejenak,perut mulai berdisco ria (maklum tadi sore berendam siy didanau toba)hehehehhe,dengan semangat kami menuju restaurant tepat di samping lobby hotel tersebut.Banyak menu yang disajikan pihah hotel,tetapi saya tertarik untuk menikamti hangatnya sup ayam serta seteguk the manis hangt,maklum lah suasana di kota Prapat yang cukup dingin,juga pengunjung dimanjakan dengan aluanan music yang memecahkan keheningan malam hari di kota Prapat tercinta
 

 

 

DAY 2

 

Good morning kota Prapat,pagi ini saya bersantai ria sejenak dibalqon hotel ditemani dengan indahnya pemandangan danau toba di pagi hari dan tak lupa menikmati teh manis hangat donk heheheeheh,setelah bermalas ria,kami berberes sejaeak dan menuju restaurant untuk mengisi perut dan mengisi tenaga untuk menjelajah kota Prapat ini heheheheh
 
 

 
 

 
 
 
Setelah itu kami menuju pelabuhan letaknya tepat dibelakang hotel ,sehingga memudahkan kami untuk menuju Pulau Tomok yang menjadikan pilihan tempat yang akan kami kunjungi,hmmm kami pun bergegas menuju kapal yang terbuat dari kayu ,cukup sederhana  dengan bangku besi yang sudah terlihat begitu cukup lama ,tetapi wajar harga yang dipatok relative murah hanya RP.7000 guys,Akhirnya kapal kami meninggalkan pelabuhan hotel,seakan angin danau toba mengikuti langkah kami,terasa begitu damai dapat menikmati sentuhan angin danau toba dipagi hari.Ternyata yang menjadi pusat perhatian bagi penumpang kapal,ada sekelompok anak merupakan penduduk setempat bernyanyi bersama dengan aransement dan vocal yang cukup tinggi,waw keren juga juy,sehabis bernyanyi mereka pun meminta sumbangan seikhlasan kepada penumpang,its ok lah.
 

 
 
Tak terasa kapal kami pun terhenti dan mata saya pun tertuju terhadap batu gantung yang menjadi tujuan wisata di Prapat,para pengunjung hanya bisa melihat dari kejahuan batu gantung yang begitu fenomenal.Setelah melihat batu gantung,kami pun tiba di pulau tomok yang menjadi tujuan kami,welcome

 

Pulau Tomok

 

Kapal kami pun bersandar dipelabuhan,akhirnya kami pun meninggalkan kapal dan bergegas menuju tempat yamg menarik di pulau ini,oh ya bagi pengunjung yang ingin bersantai ria ada cafeteria sekitar pelabuhan yang menjual makanan  dan minuman,tapi saya memutuskan untuk menuju tempat yang menarik hehehhhee.Pengunjung disambut dengan pasar tradisional yang menjual aneka macm souvenir yang bias dijadikan sebagai buah tangan bagi teman-teman,tetapi harus jago nawar loh J agar mendapatkan harga yang sesuai ya guys,Akhirnya mata kami tertuju kepada keramaian berupa rumah panggung tradisional khas batak yang berjejer serta patung sigale-gale yang cukup fenomel guys,disini para pengunjung bisa menari bersama yaitu tarian tor –tor merupakan tarian khas batak yang menjadi kebanggaan donk bagi suku batak J  Disin,turis local maupun asing ikut menari tor-tor secara bersama dengan diberikan berupa kain yang disebut dengan kain ulos,turis asing begitu bersemangat mengikuti gerakan demi gerakan dari tari tor-tor,sampai saya begitu salut loh mereka berjuang agar mendapatkan gerakan yang sesuai ,hebat ya heheheheheh,tak terasa tari tor-tor pun usai dengan durasi selama 40 menit,pengunjung merasakan kepuaan tersendiri dapat menari langsung tari tor-tor yang begitu fenomenal ,bangga rasanya menjadi anak batak
 

 
 
Selanjutnta ,guide yang membawa kami ke tempat yang menarik yang ada di pulau ini,yaitu makam sidabutar.Ketika menuju pintu masuk yang sedikit bertangga, kami pun diberikan kain ulos yang bertujuan sebagai bentuk penghormatan.Disana ,guide menceritakan sejarah dan asal usul kehidupan raja sidabutar dengan menarik,luwes serta gak bikin bosan loh,karena sang guide ini membubui dari perbincangan dengan tawaan yang ringan,sehingga membuat pengunjung mendengarkan dengan seksama .Menurut saya hal ini merupakan jurus terjitu agar pihak wisatawan local maupun asing tertarik  mengunjungi makam sidabutar tetapi yang cukup disesalkan lingkungan yang  kurang terawat yang menjadi factor pencetus menurunya wisatawan untuk berkunjung ke pulau ini,but it ok  lh,
 

 
 
Selanjutnya kami melangkah untuk menuju museum batak yang berbentuk seperi rumah bolon,yang mana dimuseum ini tersimpan senjata berupa patung, pisau ,alat masak,alat untuk berburu ,tempat tidur, ulos khas batak loh Bagi saya cukup menarik lah,selanjutnya yang bikin saya tertarik ,pengunjung dapat berpose menggunakan pakaian penganti sederhana khas tanah toba loh,yang mana pengunjung diberikan ulos dan topi ,cukup menarik untuk berpose bak pengantik batak hehehhehehehAkhirnya  langkah kami yang ditemani dengan matahari yang cukup terik ,berakhir juga mengunjungi pulau tomok ini,back to hotel .
 

 
 
Tiba di hotel kami pun bergegeas untuk berberes dan check out dan segera ke kota untuk menjealajah makanan khas kota Prapat yang menjadi tujuan bagi pecinta kuliner donk hehehehhehe.Mobil kami pu melaju meninggalkan hotel yang cukup menarik dan menuju resatutan istana.Di sini terdapat makanan khas prapat yaitu ikan sambal hijau yang begitu lezat dan extra hot hahahahah,but saya begitu ketagihan untuk menikmati ikan ini,selain itu ada yang kriuuk-kriuk ikan pora-pora yang begitu renyah dan apabila ingin dijadikan buah tangan cocok banget deh ,karena kriuk kriuk loh saya jadi ikan pora-pora pengen bawa pulangdan dijadikan buah tangan buat saudara-saudara heheheheh.Setelah puas banget santap siang yang begitu kekenyangan banget,saya terpanah dengan aneka penjual buah mangga yang terletak disekitar restoran istana,waw J saran saya bagi yang ingin membeli buah mangga,dipilih yang bagus ya,jadi hanya melihat warnanya saja,tapi diperlukan ketelitian ya heheheeehh,cukup tawar menawar dapat agar mendapatkan harga yang cocok.Setelah membeli mangga untuk cemilan di mobil,lanjut untuk menjelajah ,ok lets go,,, J perjalanan selanjutnya menuju kota Brastagi yang menawarkan berbagai tempat wisata yang menarik di sumatera utara ,pemandangan menuju kota Brastagi cukup memukau akan pemandangan yang hijau dan keren banget,dai kejauhan danau toba begitu terlihat dan mempesona.Saya begitu takjub melihat pemandangan sehingga saya tak bosan ketika perjalanan ke Brastagi sambil mendengarkan music,ya apalagi kalau bukan music khas batak,play music heheheheheh.Hari semakin gelap ,tak terasa kami pun tiba di kota Brastagi yang suasananya cukup sejuk ,hmmmm kota Brastagi merupan puncaknya kota Medan guys.Setelah check in di hotel Brastagi Cottage yang memiliki hamparan rumput hijau yang luas nan indah,cocok buat esok hari untuk bersantai dan sekedar untuk berjalan pagi sambil menghirup udara segara,jadi gak sabar nunggu esok hari.Malam ini kami memilih untuk menikmati malam di kota Brastagi di restoran family.Saya memilih makanan yang hangat saja cocok banget dengan udara kota Brastagi yang dingin menusuk tulang ketika dimalam hari . After dinner kami pun check in Berastagi cottage. Nuansa batak karo guys. Cukup bagus dan bersih kamarnya.
 
 DAY 2
 
Selamat pagi,matahari bersinar lembut mengintari langkah kami untuk menikmati hamparan hijau dan sejuknya kota Brastagi di hotel ini,wilayahnya cukup luas ,jadi membuat saya begitu menikmati sensasi pagi hari.Setelah bersantai sejenak dan menikmati sarapan pagi di hotel dengan pemandangan hamparan rumput hijau dan tak lupa secangkir teh manis hangat.Para tamu juga dimanjakan tamana taman yang di desain cantik. Tak hanya itu ada juga fasilitas menunggang kuda, anda berminat ? Tak hanya turis lokal , turis mancanegara pun banyak menginap disini. Maybe karena keasrian suasana disini kali yah . Setelah check out kami bergegas menuju tempat wisata yang akan dikunjungi,yaitu Taman Simalem Resort yang begitu popular akhir-akhir ini,,hingga mendorong hasrat kami untuk mengunjungi keindahan disana.Perjalan dari Brastagi ke Taman Simalem Resort yang terletak di kota Merek berkisar 2 jam,but gak perlu khawatir guys,rambu –rambu untuk menuju Taman Simalem Resort cukup jelas,jadi gak bakalan nyasar deh .
 
 

 
Wisata Taman Simalem Resort
Tak terasa kami pun tiba di pintu masuk Taman Simalem Resort yang begitu asri dan bersih,takjub deh.Untuk masuk kedalam ,kami membayar RP.250.000 ,cukup mahal tetapi harga yang dipatok setimpal dengan keindahan temapat wisata ini,saya rasa pantas untuk dikunjungi apabila berada di Sumatera Utara.Mobil kami pun melaju dengan diiringi dengan sejuknya udara serta pemadagan nan hijau dan terawatt .Tujuan utama kami disini untuk  melihat view danau toba dari kejauhan yang cukup memukau sekali,,mobil kami pun melaju ke tempat tertinggi dengan pemadangan  nan hijau dan udara yang begitu segar membuat kami tak sabar untuk melihatnya.
 


 
Di sini banyak pengunjung menjadikan objek foto ,ada juga untuk dijadikan tempat poto prawedding ,bagi saya view danau toba dari Taman Simalem Resort begitu indah dan saya begitu takjub melihatnyaJangin berhembus lembut,membuat saya begitu menikmati pemandangan yang begitu indah,dan tak lupa untuk bernarsis ria heheheheh selanjutnya kami menuju icon taman ini dengan tulisan ‘Pearl of lake toba“dihiasi ,dengan aneka bunga-bunga yang tumbuh ditaman nan hijau yan tetata apic ,begitu banyak aneka bunga yang tumbuh dengan aneka bentuk seperti bentuk love dengan pemandangan disekitar berupa dananu toba yang begitu spektakuler , sehningga apabila ingin menikmati taman bunga yang indah dengan birunya danau toba mebuat pengunjung tak bosan berlama-lama disini sambil bernarsis ria hehehehe,saya begitu menikmati indahnya taman ini,benar-benar bersih,tertata rapi ,sehingga saya rasa tempat ini dapat bersaing berskala internasional ,karena dengan pemandangan yang indan serta tataan yang rapi yang pastinya tempat ini gak kalah dengan di luar negeri sana J selain itu disini juga ada tempat pemetikan buah-buahan seperti jeruk,strawberry yang segar ,tetapi kami hanya melihat dari kejauhan,kebetulan kala itu tak ramai pengunjung untuk memetik buah,mungkin karena begitu banyak tempat view yang indah disin,hingga tak sempat kesana heheheheeh Bagi yang ini menikmati sungai yang jernih dengan pemandangan nan indah ,disini para pengunjung cukup membayar beruapa pendopo beserta tikar dengan harga yang lumayan mahal ya,tetapi wajar apabila ketika berada disana dalam rangka picnic sehingga dapat menikmati bekal yang dibawa dari rumah serta ditemani dengan sungai yang jernih ,udara yang sejuk serasa seperti dikampung halaman ya ,tetapi kami memlih melihat sungai saja berhubung kami tidak membawa bekal,so hanya melihat-lihat saja sudah cukup ,oh ya disekitar sungai, permainan out bound dapat dinikmati juga bersama keluarga dengan sejuk ,bagi nyang tidak melakukan picnic,disini ada restoran bagi para pengunjung yang ingin mengisi perut dengan pemandangan yang memukau,tetapi dengan harga yang cukup mahal ya hehhheheh.Setelah puas menjelajahi Taman Simalem Resort,kami bergegas menuju tenpat yang pastinya keren yaitu Air terjun Si Piso-Piso yang terletak tak jauh dari Taman Simalem Resort


 
 
 

Wisata Air terjun sipiso piso

.Perjalanan kali ini cukup menyenangkan dengan udara yang sejuk nan segar heheheheh.Tak terasa kami pun tiba di Air Terjun Si Piso-Piso yang cukup ramai dikunjungi wisatawan yang tegolong tempat wisata yang tak asing lagi dengan harga yang terjangkau.Menurut saya wisata dengan budget yang low,memilh tempat ini untuk dijadikan tempat bersantai ria meilihat view danau toba serta melihat air terjun SiPiso-Piso,daripa mengunjungi Taman Simalem Resort yang lumayan mahal heheheehh,but its ok ,tempat ini cukup ok kok untuk dikunjungi bagi wisata yang sedang berkunjung disini,bagi pengunjung yang ingin picnic ,tempat ini cocok sebagai tempat menikmati bekal picnic sambil melihat view air terjun Si Piso-Piso dari kejauhan.Banyak pengunjung bersantai ria sambil menikmati bekal dengan harga yang terjangkau,saya rasa tempat ini merupakan wisata keluarga yang cocok ,ada juga wisatawan melihat air terjun dari dekat,but bagi rekan-rekan yang ingin melihat air terjun dari dekat,diisni disedikan tangga yang cukup curam dan licin,jadi dengan cukup turun kebawah,kita dapat meilhat Air Terjun Si Piso-Piso dari dekat guys,tetapi saya hanya memilih melihat keindahan wisata ini dari kejauhan saja sudah AMAZING heheheheh ,tetapi gak salah kok,bagi yang memiliki waktu yang lebih dengan turun kebawah,katanya siy sekitar 1 jam untuk dapat turun dan naik kembali ,heehheeheh lumayan jauh,but apabila ingin melihat air terjun secara dekat pasti salut banget deh akan kejernihan air terjun ini,tapi siap-siap deh dengan tenaga yang fit .Selain melihat air tejun,ada juga tempat yang kereeen deh diisni,pengunjung dapat melihat view danau  toba dari kejauhan tak kalah dengan dengan view danau toba yang berada di Simalem Resort,tetapi yang bikin berbeda ,tidak ada taman bungan yang indah yang begitu tertata rapi seperti di Taman Simalem ,masih banyak sampah yang berserakan disini hal ini akibat kurang keperdulian dari pihak pengelola sera pihak pengunjung sendiri guys ,sungguh disayangkan,karena tempat ini begitu indah tetapi masih kurang keperdulian untuk mengelola yang lebih baik,agar temapt ini dapat dijadikan tempat kunjungan wisata yang berstandar internasional L but its ok,mungkin perlu banyak waktu agar tempat ini dapat seindah di Taman Simalem Resort,yang penting positive thinking aja deh J setelah ini,kami mengunjungi tempat yang gak kalah keren yaitu Tongging,Bagi pengunjung yang ingin kesini,yang letaknya tak jauh dari Air terjun Si Piso-Piso.Tempat ini dapat ditempuh dengan jalan yang menurun serta pemandangan danau toba yang begitu indah ,sungguh mengesankan.Bagin yang ingin kesini,cukup berhati-hati karena jalannya begitu berliku-liku ,tetapi pemandangan yang indah benar-banar top de J Akhirnya kami pun tiba di desa Tongging.

 


Wisata Tongging

Tempat ini sepertinya banyak dijumpai tempat penangkaran ikan danau.Apabila ingin melihat danau toba,dini banyak semacam pondok –pondok kecil.Kami pun memilih pondok yang langsung mengarah ke danau toba sambil menikmati indahnya danau toba kala sore hari.Begitu indah ciptaan Tuhan ini ,pengalaman yang tak terlupakan bersantai ria sambil menunggu matahari terbanam di desa Tongging,sungguh mengesankan perjalanan di tanah batak.Tak terasa matahari pun terbanam,kami pun bergegas meninggalkan indahnya danau toba dan kembali ke rumah,perjalanan yang singkat tetapi begitu mengesankan,sungguh indah Danau Toba J  

1 komentar:

  1. HORAS … !!! JOM KE MEDAN … !!! JOM KE DANAU TOBA … !!!
    SALAM KENAL TUAN AND PUAN . MINTA IZIN NAK IKUT PROMOTE KAT BLOG TUAN / PUAN

    PERKENALALKAN KAMI DARI AGENCY PELANCONGAN TIARA TOURS INDONESIA. KAMI ADALAH AGENCY PELANCONGAN YANG BER LICENSED DAN PROFESSIONAL. KAMI MENAWARKAN PAKEJ – PAKEJ MELAWAT MURAH KE MEDAN, DANAU TOBA, BERASTAGI DAN TEMPAT – TEMPAT SHOPPING MURAH DI BANDAR MEDAN.

    PAKEJ LAWATAN LAINNYA KE PADANG, BUKIT TINGGI, BANDA ACEH, PULAU SABANG, JAKARTA , BANDUNG, JOGYAKARTA , BALI, LOMBOK, MAKASAR, BUNAKEN, MENADO, TORAJA.

    PAKEJ DITEMPAH SANGAT MENARIK, HEMAT DAN LAYANAN BEST. PILIHAN HOTEL DAN BILIK BERSIH, MAKANAN MENU MELAYU / MOSLEM RESTAURAT (100 % HALAL ) DAN BERPASAL PERHIKMATAN KAMI DISOKONG BEBERAPA UNITS KERETA BARU DAN BUS PERSIARAN.

    DISINI KAMI BAGIKAN PAKEJ MELAWAT KE MEDAN DAN KE DANAU TOBA
    PROGRAM 04 HARI / 03 MALAM ( FULL SERVICE )
    TAK ADA EXTRA BAYAR.
    TAK ADA TIPU – TIPU !!!
    HARGA PAKEJ HANYA 380 ( MINIMAL 10 ORANG)

    ITINERAY :

    DAY 1 : ARRIVAL – SIANTAR – PARAPAT
    ARRIVAL AT KUALANAMU INTERNATIONAL AIRPORT. AFTER CUSTOMS CLEARANCE, MEET OUR TOUR GUIDE/DRIVER WHO WILL TAKE YOU TO START THE TOURS BY USING TOURIST COACH OR VAN. TRANSFER TO THE RESTAURANT FOR YOUR LUNCH. DEPART TO PARAPAT ALONG THE ROAD WHICH OFFERS THE ENDLESS VIEW OF RUBBER AND OIL PALMS PLANTATIONS THROUGH THE JOURNEY. STOP SHOULD BE MADE AT PEMATANG SIANTAR FOR SHOPPING OF LOCAL PRODUCT SUCH AS KACANG TUMBUK “TING TING, TENG TENG”, OTHER SNACKS ETC. ARRIVED IN PARAPAT THEN CHECK IN TO HOTEL. THE REST OF THE DAY IS FREE ON YOUR OWN LEISURE. DINNER WILL AT RESTAURANT

    DAY 2 : SAMOSIR ISLAND – BERASTAGI
    BREAKFAST AT HOTEL. BY BOAT / FERRY VISIT TOMOK VILLAGE, TO SEE THE TOMBS OF THE KING OMPU SIDABUTAR & SHOPPING PLACE. AMBARITA VILLAGE, TO SEE THE TRADITIONAL BATAK VILLAGE WITH ANCIENT MEGALITHIC FURNITURES. RETURN TO PARAPAT FOR LUNCH AT LOCAL RESTAURANT. AFTERWARDS PROCEED TO BERASTAGI–A MOUNTAINS RESORT WITH IT’S REFRESHING WEATHER AND MAGNIFICENT MOUNTAINS SCENERY WHICH HAS AN ABUNDANCE OF FLOWERS, VEGETABLES AND FRUITS. EN-ROUTE STOPS AT PANORAMA SIMARJARUNJUNG , SIPISO-PISO WATERFALL. ARRIVED IN BRASTAGI THEN TO VISIT THE CENTRAL FRUITS MARKET (SHOPPING PLACE). AFTERNOON CHECK IN TO HOTEL. DINNER WIL BE SERVED IN RESTAURANT.

    DAY 3 : BERASTAGI – MEDAN
    AFTER BREAKFAST. PROCEED FOR TWO HOURS DOWN THE HILL TO MEDAN. VISIT LUMBINI PARK. ARRIVAL IN MEDAN CITY SIGHT SEEING TO VISIT A SEVERAL INTEREST SUCH AS THE MAIMOON PALACE, AL-MATSHUN GRAND MOSQUE. LUNCH AT THE LOCAL RESTAURANT, AND THEN PROCEED TO THE SHOPPING AREAS AS FOLLOW DANAR HADI BATIK EMPERIUM AND OTHERS WHOLE BATIK SELLERS IN MEDAN, INCLUDING TO PASAR IKAN MARKET AND MALLS. CHECK IN TO HOTEL FOR ACCOMMODATION. DINNER AT RESTAURANT.

    DAY 4 : HOTEL – AIRPORT
    AFTER BREAKFAST AT HOTEL. FREE PROGRAM UNTIL TIME TRANSFER TO THE AIRPORT FOR YOUR FLIGHT HOME.


    SERVICES TERMASUK :
    • TRANSPORT
    • PEMANDU PELANCONGAN
    • HOTEL 3 BINTANG
    • BREAKFAST 3X
    • MAKAN TENGAH HARI 3X
    • DINNER 3X
    • SEWA KAPAN KE SAMOSIR ISLAND
    • KARCIS / TIKET MASUK KE TEMPAT MENARIK
    • MINERAL WATER

    BILA NAK MELAWAT KE MEDAN, SILA CONTACT DAN TEMPAH PAKEJ DI :
    TIARA TOURS INDONESIA
    JLN. PANGLIMA DENAI NO. 76 MEDAN, 20227
    LICENSED : 503/508.SK/IUP/BPW/MM/2011
    TEL/FAX : +6261 - 733 59 765
    EMAIL : tiaratoursindonesia@gmail.com
    HP / WA +6281383535091
    HP / WA +6285358982828
    HP / WA +6285762820068

    TERSEDIA LAYANAN SEWA KERETA DAN BUS PERSIARAN :
    TOYOTA AVANZA (05 ORANG ) MYR 155 / HARI
    SUZUKI ERITGA (05 ORANG ) MYR 155 / HARI
    INOVA REBORN (05 ORANG ) MYR 175 / HARI
    ISUZU ELF (11 ORANG ) MYR 235 / HARI
    TOYOTA HIACE (11 ORANG ) MYR 320 / HARI
    MEDIUM BUS ( 27 ORANG ) MYR 500 / HARI

    NOTE :
    HARGA SEWA KERETA SUDAH TERMASUK : DRIVER AND PATROL

    BalasHapus